Event Calendar
ACI FMA FUTSAL MERAH PUTIH 2018

Kepada Yth.

Bapak/Ibu Anggota ACI FMA Indonesia

 

Dalam rangka Menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73, ACI FMA Indonesia akan menyelenggarakan Turnamen dalam bidang Olahraga yang terdiri dari 3 kegiatan, antara lain:

  1. TURNAMEN FUTSAL
  2. TURNAMEN FUN FUTSAL
  3. LOMBA 17-AN

Acara-acara tersebut akan dilaksanakan pada:

WAKTU DAN TEMPAT

Hari/Tanggal   : Sabtu, 25 Agustus 2018

Tempat            : Spartan Alam Sutera

                          Jl. Alam Utama No. Kav-2 Pakulonan, Serpong Utara - Tangerang

Jam                  : 08:00 WIB - selesai

Biaya               : Free of charge

PENDAFTARAN & INFORMASI:

  1. Pendaftaran paling lambat kami terima tanggal 10 Agustus 2018
  2. Mengisi formulir terlampir dan mengembalikannya melalui email: acifutsalmerahputih2018 @gmail.com
  3. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi:

LOOK Event Organizer

   Yasser: 083806261983

- Panitia

   Ilham (UOB Indonesia): 08111637454

- ACI FMA Indonesia

   Harlita: 08111995098


PERSYARATAN DAN PERATURAN PERTANDINGAN

(Harap dibaca dengan baik)

  1. Kompetisi ini tertutup untuk umum, diperuntukan untuk Institusi yang merupakan member ACI FMA INDONESIA atau Institusi keuangan lainnya yang diundang oleh ACI FMA Indonesia
  2. Kategori yang dilombakan :
  3. FUTSAL SERIUS
  4. FUN FUTSAL
  5. LOMBA 17-AN (1 team terdiri dari 5 orang, Siapkan team yang terdiri dari mereka yang cerdas, tangkas, dan kreatif)
  6. Setiap Institusi dapat mendaftarkan team pada setiap masing-masing kategori lomba.
  • Pendaftaran Lomba Futsal
  • Pendaftaran Lomba Fun Futsal
  • Pendaftaran Lomba 17-an ( hanya 1 Team per-Institusi)
  1. Untuk pendaftaran peserta paling lambat di terima pada tanggal 10 Agustus 2018, Pukul 15.00, dikirimkan ke email acifutsalmerahputih2018@gmail.com
  2. Technical Meeting untuk Futsal dan Fun Futsal akan dilakukan pada tanggal 14 agustus 2018 pukul 15.00 WIB, Bertempat di Menara BCA, M.H Thamrin, Jakarta.
  3. Peserta diharapkan memakai pakaian/kostum yang sesuai dengan acara dan sopan.

PERSYARATAN & PERATURAN PERTANDINGAN TURNAMEN FUTSAL (SERIUS)

Persyaratan dan Peraturan Turnamen Futsal ada pada lampiran Peraturan Futsal

** Menggunakan peraturan Futsal Amandemen 2010


PERSYARATAN & PERATURAN PERTANDINGAN FUN FUTSAL
  1. Setiap Tim Fun Futsal terdiri dari 13 orang berikut dengan coach ( 7 Pemain, 5 cadangan ).
  2. Pemain adalah benar-benar karyawan di institusi keuangan tersebut ( Divisi Treasury, Inamba, Sekuritas, MI dan Regulator), dengan melengkapi kelengkapan administrasi (contoh: id card, kartu pegawai, keterangan HRD dll ).
  3. Pemain yang mempunyai penyakit tertentu, diharapkan membawa obat-obatan pribadi.
  4. Pelatih dan official menggunakan sepatu dan pakaian rapi.
  5. 1 tim berisi 7 orang dengan 3 perempuan dan 4 laki-laki ( termasuk kipper), dengan yang harus memasukan bola ke gawang adalah pemain
  6. Seluruh peserta akan menggunakan daster yang telah disediakan oleh panitia.

PERSYARATAN & PERATURAN LOMBA 17-AN

  1. 1 tim terdiri dari 5 orang yang berisi minimal 2 perempuan dan 3 laki-laki, jika Team terdiri dari Non- member ACI FMA atau yang diluar undangan harap mendaftarkan anggota nya untuk mendapatkan persetujuan dari Panitia ACI FMA.
  2. Setiap Tim Wajib menggunakan pakaian olahraga dan sopan

Acara

Jam

Pendaftaran

08.00

Pembukaan oleh Panitia

08.30

Lomba 17-an

08.45

Pertandingan Futsal & Fun Futsal

10.00

Pengumuman Pemenang

15.00